Saat pertama kali menggunakan Windows 8 umumnya pengguna bingung bagaimana cara mematikan komputer karena menunya berbeda dari versi Windows sebelumnya. Pada akhirnya semua pengguna tahu menu Shutdown masuk dari Charm bar (panah mouse diarahkan ke sudut kanan atas atau sudut kanan bawah akan muncul charm bar) kemudian pilih Setting, kemudian pilih Power baru kita pilih Shutdown, restart atau sleep. Atau dari icon Windows sudut kiri bawah klik kanan akan ada pilihan menu Shutdown atau Sign out. Selanjutnya pada versi Windows 8.1 dari menu Start Screen icon tombol Power dimunculkan di sudut kanan atas sehingga lebih mempermudah untuk melakukan Shutdown.
Untuk melakukan shutdown seperti dijelaskan di atas tidak ada yang sekali klik langsung shutdown, tetapi harus ada beberapa langkah klik.
Pada postingan kali ini bagaimana membuat tombol shutdown di Windows 8 atau Windows 8.1 yang dimunculkan di Taskbar dan di Start screen, dan dengan sekali klik langsung eksekusi untuk shutdown atau restart.
|
Tombol Shutdown di Taskbar Windows 8.1 (desktop) |
|
Shutdown di Start Screen Windows 8.1 |
Untuk menambahkan icon tombol Shutdown seperti di atas ikuti langkah-langkah berikut :
Read more